Pelatihan E-Office – Sistem Informasi Manajemen Pelayanan Antrian Prima (SIMPRIMA) Dinas Pendidikan (DISDIK) Kabupaten Gunungkidul Provinsi DIY

October 17, 2018 Implementasi TI, Pelatihan

Pelatihan E-Office Dinas Pendidikan (DISDIK) Kabupaten Gunungkidul Provinsi Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY) Oktober 2018

Peningkatan pelayanan publik merupakan salah satu upaya membangun kepercayaan masyarakat dalam penyelenggaraan pelayanan publik. Dan salah satu unsur pelayanan yang baik adalah pengelolaan antrian yang terselenggarakan dengan lebih baik, tertib serta memberikan rasa puas kepada konsumen. Saat ini teknologi informasi berkembang dengan cepat sehingga dalam pengelolaan antrian dapat memanfaatkan teknologi informasi, yaitu dengan mengimplementasikan sistem informasi manajemen untuk memudahkan dan meningkatkan penyelenggaraan pelayanan antrian dalam pelayanan publik.

Pelatihan Sistem Informasi Manajemen Pelayanan Antrian Prima (SIMPRIMA) Dinas Pendidikan Gunung Kidul Oktober 2018

Sehingga mengingat pentingnya pengelolaan antrian dalam pelayanan publik maka Dinas Pendidikan (DISDIK) Kabupaten Gunungkidul Provinsi Daerah Istimewa Yogyakarta (DIY) menugaskan 5 sdm yang berkompeten di bidang pelayanan untuk mengikuti kegiatan Pelatihan E-Office dengan materi Sistem Informasi Manajemen Pelayanan Antrian Prima (SIMPRIMA). Aplikasi SIMPRIMA dapat diterapkan dalam pelayanan publik untuk memudahkan dan meningkatkan penyelenggaraan pelayanan antrian karena memiliki fitur diantaranya pengambilan nomor antrian sesuai layanan yang diperlukan dan dapat memantau nomor antrian yang baru dilayani.

Pelatihan Sistem Informasi Manajemen Pelayanan Antrian Prima SIMPRIMA Dinas Pendidikan (DISDIK) Kabupaten Gunungkidul Provinsi DIY Oktober 2018

Jika memerlukan Pelatihan seperti pada berita diatas atau Materi Pelatihan yang lain silahkan mengisi form request training.

 

 

Tags : , ,