September 30, 2016 Pelatihan
Minggu terakhir bulan September 2016 Dinas Perhubungan Komunikasi dan Informatika (DISHUBKOMINFO) Kabupaten Mimika kembali mengirimkan lagi 10 SDM terpilih untuk mengikuti kegiatan Pelatihan Pengembangan SDM dan Teknologi Informasi dengan materi Kehumasan dan Web Desain Tingkat Dasar. Kegiatan pelatihan yang berlangsung dari tanggal 26 s/d 28 September 2016 ini sebagai salah satu upaya Dinas Perhubungan Komunikasi dan Informatika ( DISHUBKOMINFO ) Kabupaten Mimika untuk meningkatan kapasitas SDM dan penataan dalam pendayagunaannya, dengan perencanaan yang matang dan komprehensif sesuai dengan kebutuhan, dengan pelaksanaan pelatihan yang dilakukan secara bertahap dan berkelanjutan.
Dipilih materi Kehumasan sebagai salah satu upaya untuk menciptakan tata kelola kehumasan yang lebih baik baik. Karena misi humas lembaga pemerintah adalah membangun citra dan reputasi positif pemerintah, membentuk, meningkatkan, dan memelihara opini positif publik; menampung serta mengolah aspirasi masyarakat kemudian mencari, mengklasifikasi, mengklarifikasi, serta menganalisis data dan informasi untuk membangun kepercayaan publik (public trust).
Sesuai dengan Peraturan Menteri Negara Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi Republik Indonesia Nomor 30 Tahun 2011 tentang Pedoman Umum Tata Kelola Kehumasan di Lingkungan Instansi Pemerintah, sebagai acuan bagi seluruh instansi pemerintah di pusat dan daerah dalam membangun dan mengembangkan tata kelola kehumasan secara optimal, efektif, dan efisien yang transparan dan akuntabel. Untuk itu diperlukan profesionalisme hubungan masyarakat (humas) sebagai ujung tombak pengelolaan informasi dibangun melalui salah satunya adalah peningkatan kapasitas dan kompetensi sumber daya manusia (SDM). Sehingga kegiatan pelatihan kehumasan bagi sdm Dinas Perhubungan Komunikasi dan Informatika ( DISHUBKOMINFO ) Kabupaten Mimika adalah tepat guna peningkatan kapasitas dan kompetensi sumber daya manusia (SDM) di lingkungan instansi pemerintah.
Kemudian sebagai pendukung kegiatan kehumasan Dinas Perhubungan Komunikasi dan Informatika (DISHUBKOMINFO) Kabupaten Mimika memilih website sebagai salah satu media informasi. Untuk itu Pelatihan Web Desain tingkat Dasar diperlukan. Pelatihan web desain penting bagi Dinas Perhubungan Komunikasi dan Informatika (DISHUBKOMINFO) Kabupaten Mimika, agar dapat mengelola web site lembaga dengan baik, sehingga website Pemerintah Daerah dan SKPD dapat digunakan sebagai media untuk menyebarluaskan informasi publik yang wajib disediakan dan diumumkan oleh badan publik secara berkala, serta dapat diperoleh setiap pemohon informasi publik dengan cepat dan tepat waktu. Jadi tujuan dan sasaran agar masyarakat mudah memperoleh akses informasi dan ikut berpartisipasi dalam pengembangan demokrasi menggunakan media internet dapat terlaksana.
Dan setelah mengikuti pelatihan pengembangan SDM dan Teknologi Informassi ini, diharapkan peserta dapat meningkatkan keahlian/skill pegawai sesuai dengan bidangnya agar kualitas performa pegawai meningkat sehingga memberikan manfaat bagi kemajuan lembaga/institusi, khususnya Dinas Perhubungan Komunikasi dan Informatika (DISHUBKOMINFO) Kabupaten Mimika.
Jika memerlukan Pelatihan seperti pada berita diatas atau Materi Pelatihan yang lain silahkan mengisi form request training
Silahkan hubungi kami melalui :
Telepon | (0274) 737 1118 |
Faximile | (0274) 737 1118 |
info@yesjogja.com, info_yesjogja@yahoo.co.id, yesjogja.info@gmail.com | |
Datang langsung ke kantor kami : Jl. Gondang Raya No. 20 A Condongcatur Sleman Yogyakarta 55283 | |