May 4, 2024 Pelatihan
Perkembangan pesat jaringan internet saat ini telah mendorong tumbuhnya penerbitan internet (electronic publishing) yaitu publikasi berbagai konten melalui situs website. Website merupakan halaman
situs sistem informasi yang dapat diakses secara cepat, dimana saja dan kapan saja. Setiap instansi pemerintah daerah atau kabupaten saat ini wajib memiliki suatu media elektronik untuk penyampaian informasi secara luas. Website merupakan salah satu media komunikasi penting yang sudah berkembang dengan pesat dan menjadi media informasi yang relevan bagi suatu instansi pemerintahan, karena dengan adanya website, informasi dan komunikasi antar pemerintah serta masyarakat menjadi lebih cepat dan efektif. Organisasi pemerintah berbasis Teknologi Informasi menjadi hal yang sangat penting dimasa sekarang. Teknologi Informasi merupakan suatu teknologi yang digunakan untuk mengolah data, termasuk memproses, mendapatkan, menyusun, menyimpan, memanipulasi data dalam berbagai cara
untuk menghasilkan informasi yang berkualitas, yaitu informasi yang relevan, akurat dan tepat waktu. Sehingga kekuatan suatu organisasi pemerintahan akan sangat tergantung kepada informasi atau
pengetahuan yang dimilikinya, informasi akan menjadi perekat unsur-unsur yang ada dalam suatu organisasi.
Mengingat pentingnya pengelolaan dan pengembangan website instansi pemerintah sebagai salah satu upaya implementasi e government dan perkantoran elektronik maka pada tanggal 29 April s/d 04 Mei 2024 Dinas Administrasi Kependudukan Dan Pencatatan Sipil, Pemberdayaan Masyarakat Dan Kampung (DISDUKCAPIL & PMK) Provinsi Papua Selatan menugaskan 7 SDM yang berkompeten pada bidang data dan informasi untuk mengikuti kegiatan Pelatihan Teknologi Informasi dengan materi Pengelolaan Website Instansi Pemerintah. Setelah mengikuti kegiatan Pelatihan Pengelolaan Website Instansi Pemerintah diharapkan meningkatkan wawasan dan keahlian peserta dalam mengelola dan mengembangkan tampilan, konten serta desain halaman web dengan lebih baik dan menarik pengunjung website.
Jika memerlukan Pelatihan Perkantoran Elektronik, Pelatihan Pengembangan SDM dan Pelatihan Teknologi Informasi seperti pada berita diatas atau Materi Pelatihan yang lain silahkan mengisi form request training.
Silahkan hubungi kami melalui :
Telepon | (0274) 737 1118 |
Faximile | (0274) 737 1118 |
info@yesjogja.com, info_yesjogja@yahoo.co.id, yesjogja.info@gmail.com | |
Datang langsung ke kantor kami : Jl. Gondang Raya No. 20 A Condongcatur Sleman Yogyakarta 55283 | |