June 29, 2022 Pelatihan
Lembaga perguruan tinggi/Universitas yang mampu mengelola sumber daya secara tepat akan dapat memenuhi tuntutan kualitas pendidikan. Untuk itu berbagai upaya harus terus dilakukan demi tercapainya visi dan misi perguruan tinggi. Untuk itu perlu diadakan pengawasan dan pemeriksaan pada setiap langkah kegiatan dalam manajemen. Tugas pengawasan dan pemeriksaan akan dilakukan oleh sebuah tim atau kelompok staf dari berbagai unit dengan tugas melakukan audit internal, yaitu memeriksa, mengawasi dan memberikan saran perbaikan bila diperlukan. Audit internal ini merupakan suatu fungsi penilaian independen dalam perguruan tinggi/Universitas yang bertujuan untuk menguji dan mengevaluasi kegiatan-kegiatan yang dilakukan.
Mengingat pentingnya kegiatan audit bagi lembaga pendidikan tinggi, maka pada tanggal 27 s/d 29 Juni 2022 Satuan Pengawas Internal Universitas Bengkulu Provinsi Bengkulu memberikan tugas kepada 3 sdm untuk mengikuti kegiatan Pelatihan Pengembangan SDM dengan materi khusus yaitu Perencanaan Audit Perguruan Tinggi. Setelah mengikuti seluruh rangkaian kegiatan Pelatihan Perencanaan Audit Perguruan Tinggi diharapkan peserta dapat merencanakan dan mengelola kegiatan Audit atau pengawasan di Perguruan Tinggi yang terkait dengan lebih baik dan akuntabel.
Jika memerlukan Pelatihan Perkantoran Elektronik, Pelatihan Teknologi Informasi dan Pelatihan Pengembangan SDM seperti pada berita diatas atau Materi Pelatihan yang lain silahkan mengisi form request training.
Silahkan hubungi kami melalui :
Telepon | (0274) 737 1118 |
Faximile | (0274) 737 1118 |
info@yesjogja.com, info_yesjogja@yahoo.co.id, yesjogja.info@gmail.com | |
Datang langsung ke kantor kami : Jl. Gondang Raya No. 20 A Condongcatur Sleman Yogyakarta 55283 | |